Jayapura, Rektor Dr.Ir.Apolo Safanpo,S.T.,M.T melantik 55 dokter umum lulusan universitas cenderawasih yang telah lulus dalam Ujian Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Dokter (UKMPPD). Pelantikan ditandai dengan pengambilan sumpah dan janji yang dibacakan oleh Dekan Fakultas Kedokteran (FK) dr. Trajanus Laurens Jembise, Sp.B dan dilaksanakan di hotel Sunni dan Convention Center jalan baru Abepura, Selasa (19/4/2022).
Dekan FK menyampaikan harapan bagi para lulusan dokter umum agar dapat melayani masyarakat dengan rendah hati dan ramah karena bila melayani dengan sabar kehidupan kalian akan sukses. “Kemajuan FK uncen yang sudah meraih akreditasi B serta kontribusinya bagi tanah papua yang mana lulusan dokter dari FK UNCEN yang sudah tersebar di seluruh tanah Papua’’, Dekan FK menambahkan.
Kesempatan yang sama Rektor Dr.Ir.Apolo Safanpo,S.T.,M.T menyampaikan harapannya agar ke 55 dokter yang dilantik dapat bersungguh-sungguh menjalankan profesi ini dengan baik. “ Hari ini bukan merupakan akhir tapi masih akan terus mengembangkan ilmu pengetahuan keterampilan dan teknologi dalam karya dan pelayan dimanapun kalian bertugas, karena ilmu dan pengetahuan akan terus berkembang”, ungkap Rektor.
Tak lupa Rektor menyampaikan terima kasih kepada orangtua, para dosen, para dokter dan bidan di rumah sakit yang telah memberikan dukungan bagi para lulusan dokter dan juga pada pemerintah Provinsi Papua yang senantiasa peduli akan keberadaan FK Uncen.
(Piti)