Rektor Universitas Cenderawasih (Uncen) Dr. Ir. Apolo Safanpo, ST., MT, dan Bupati Kabupaten Biak Numfor Herry Ario Naap, S.Si.,M.Pd meresmikan Gapura di Kampung Samber dan Jembatan Kampung Binyeri, Distrik Yendidori. 24/2/2020.
Gapura dan jembatan itu merupakan hasil karya mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa Fakultas Teknik Sipil Universitas Cenderawasih. Bupati Herry A. Naap memberikan apresiasi terhadap hasil kerja nyata mahasiswa yang KKN dari Uncen yang telah dinilai telah membantu masyarakat meskipun waktu KKN hanya satu bulan lebih.
Terkait dengan itu, maka kedepan Pemerintah Kabupaten Biak Numfor berharap agar program yang sama (KKN) terus dilakukan berkesinambungan dilakukan dan tidak hanya satu fakultas namun dilakukan secara bergantian, salah satunya dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP).
Mahasiswa yang mengikuti program KKN diiharapkan tidak hanya melakukan kegiatan fisik di lapangan, namun dari kegiatan pengabdian di masyarakat itu akan membuka wawasan serta cara pandang mereka (mahasiswa) tentang kegiatan nyata di lapangan dengan ilmu yang didapatkan di bangku kuliah.
“KKN itu merupakan salah satu dari bangian mewujudkan tri darma perguruan tinggi, khususnya pengabdian masyarakat. Namun terlepas dari itu, tentunya diharapkan dengan adanya KKN ini akan membuka cara pandang dan berpikir mahasiswa yang tidak lama lagi akan selesai, khususnya lagi tentang bagaimana tentang implementasi ilmu yang didapatkan di bangku kuliah setelah selesai nantinya,” paparnya.
“Ditangan adek-adek sekarang masa depan Papua ada, oleh karena itu gunakan kesempatan selama jadi mahasiswa untuk menimba ilmu yang sebaik-baiknya sehingga kedepan dapat berguna bagi kemajuan pembangunan di Tanah Papua yang kita cintai ini,” lanjut Bupati.
Sementara itu Rektor Uncen Dr. Ir . Apolo Safanpo, S.T.,M.T menyampaikan, ucapan terima kasih atas kerja sama Pemerintah Kabupaten Biak Numfor dengan Universitas Cenderawasih yang setiap saat menerima mahasiswa Uncen ditempatkan KKN.
Dukungan dan kerja sama itu dinilai dari bagian upaya dan komitmen dari Pemerintah Kabupaten Biak Numfor dalam mendukung upaya pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas melalui sektor pendidikan di Tanah Papua, khususnya lagi melalui pendidikan tinggi seperti Uncen salah satunya.
“Uncen sebagai perguruan tinggi yang memiliki mahasiswa paling banyak di Tanah Papua tentunya terus berupaya menghasilkan SDM berkualitas, kerja sama dan dukungan semua pihak sangat dibutuhkan. Dan kami memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Biak Numfor yang cukup mendukung anak-anak kami setiap datang KKN,” ujarnya.
Dikatakan, bahwa tuntutan SDM yang berkualitas diera saat ini perlu menjadi perhatian bersama secara serius, khususnya lagi di wilayah Tanah Papua. Kesiapan dalam menghadapi perkembangan zaman menjadi hal yang perlu disikapi bersama dengan terus meningkatkan kualitas SDM generasi muda melalui pendidikan tinggi.
“Tantangan besar kedepan adalah bagaimana kita menyiapkan generasi muda berkualitas, 25 tahun kedepan diperkirakan usia produktif generasi muda Indonesia sudah mencapai 100 juta jiwa, Indonesia akan menempati peringkat tiga setelah China dan India. Untuk itu, kita harus menyiapkan diri dari sekarang, sebab jika tidak maka kita akan menjadi penonton saja,” paparnya.